Nama : Teguh Dwi Hartono
Nim : 181710058
Film : Sang Pencerah
Resensi Film'Sang Pencerah'
Kisah ini diawali lahirnya seorang bayi laki laki di kauman, bernama darwis.
Beranjaknya dewasa ia banyak melihat tradisi sesajen berbaur agama islam yang menurutnya dapat menyesatkan, lalu ia berangkat ke tanah suci di waktu usianya 15 tahun. Sepulang dari mekah, ia mengganti namanya menjadi Ahmad Dahlan.
Di sebuah Langgarnya seorang Ahmad Dahlan mengawali pergerakan dengan mengubah arah kiblat yang salah di Masjid Besar Kauman yang mengakibatkan kemarahan seorang kyai penjaga tradisi, Kyai Penghulu Kamaludiningrat sehingga Langgar Ahmad Dahlan di robohkan karena dianggap menjarkan aliran sesat. Ahmad Dahlan juga dituduh sebagai kyai kafir hanya karna membuka sekolah yang menempatkan muridnya duduk dikursi seperti sekolah modern belanda. Ahmad Dahlan juga dituduh sebagai kyai kejawen hanya karena dekat dengan lingkungan cendekiawan Jawa di Budi Otomo. Tapi tuduhan tersebut tidak membuat Ahmad Dahlan menjadi pasrah. Dengan ditemani istri tercinta, dan murid murid Ahmad Dahlan. Ahmad Dahlan juga membentuk Organisasi Muhamadiyyah dengan tujuan mendidik umat islam agar berpikiran maju sesuai dengan perkembangan zaman.
Kelebihan
1. Alur ceritanya tidak membuat orang bingung dalam membacanya
2. Ceritanya yang penuh dengan makna dan inspirasi
Kekurangan
1. Tidak cocok untuk semua kalangan karena diperuntukan untuk kalangan tertentu saja seperti tokoh agama.
2. Menggunakan Bahasa daerah tetapi tidak ada arti katanya sehingga sulit bagi pembaca atau penonton yang tidak mengerti bahasa tersebut.
Sent from Mail for Windows 10
Tidak ada komentar:
Posting Komentar